Kedepannya Yonif Raider Akan Mengemban Tugas Berat

Pasukan Elit TNI, Raider. Foto Ist
JAMBITERBIT.COM, JAMBI - Anggota TNI yang tergabung dalam Yonif Raider kedepannya akan mengemban tugas cukup beras. Makanya diperlukan dedikasi tinggi bagi setiapprajurit.

Demikian dikatakan Danrem 042 Garuda Putih Jambi Kol Inf Refrizal pada acara serah terima jabatan (sertijab) Komandan Batalyon Infantri (danyonif) Raider 142 Ksatria Jaya di Markas Batalyon, Kasang, Jambitumur, Kota Jambi, Kamis (28/12/2017).

Menurut Refrizal sebagai TNI memiliki tugas khusus yakni selalu siap mengamankan negara dan menghancurkan musuh. Oleh sebab itu diperlukan prajurit TNI yang handal dan trampil. "TNI juga harus siap ditempatkan dimana saja dalam wilayah NKRI", ujarnya. (jt/asr)
Diberdayakan oleh Blogger.