BBS Hadiri HUT Ke 14 Paguyuban Wisnu Murti

Wakil Bupati Muarojambi BBS ketika menghadiri Peringatan HUT Paguyuban Wisnu Murti. foto jambiterbit.com
JAMBITERBIT.COM, KOTA JAMBI - Wakil Bupati Muarojambi Bambang Bayu Suseno (BBS) menghadiri Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 14 Paguyuban Wisnu Murti Jambi, Minggu (25/3/2018).

Perayaan ulang tahun paguyuban warga Jambi asal Jawa tersebut dilaksanakan di Podium Ulang Tahun yang bertempat di Lapangan Gedung Olahraga (GOR) Kotabaru, di Jalan H Agus Salim, Kelurahan Paal Lima, Kecamatan Kotabaru, Kota Jambi.

Perayaan ulang tahun tersebut diawali dengan pemotongan nasi tumpeng di atas podium oleh Ketua Harian Paguyuban Wisnu Murti Jambi, Agus Setionegoro. Prosesi itu dihadiri para pengurus paguyuban wisnu murti dan Wakil Bupati Muarojambi, BBS.

Pantauan dilokasi, ribuan warga Jambi yang berbaur dengan angggota paguyuban wisnu murti tumpah ruah memenuhi lapangan GOR tersebut. Acara ini juga diselingi dengan musik yang membuat perayaan ulang tahun menjadi semakin semarak.

Setelah itu, ribuan masyarakat Jambi juga mengikuti jalan santai yang dimulai sejak pagi hari. Mantan Anggota DPRD Provinsi Jambi dua periode (2009-2019) ini, mengikuti aksi jalan santai bersama istrinya Ny. Ririn Novianty Bambang.

BBS dan Ririn Navianty Bambang terlihat bergegas dan berbaur dengan ribuan warga Jambi yang mengikuti perhelatan akbar komunitas Jawa Jambi tersebut. Ketua Harian Paguyuban Wisnu Murti Jambi, Agus Setionegoro mengucapkan terimakasih atas partisipasi semua pihak, sehingga terselenggaranya acara tersebut. "Terimakasih juga kepada warga Jambi yang telah mengikuti seluruh rangkaian kegitan ini", ujarnya. (ref/jt/asr)
Diberdayakan oleh Blogger.