Dinas Kesehatan Menggandeng Sekda Sidak Sarden Bercacing

Sekda Kota Jambi Budidaya. Foto Ist


JAMBITERBIT.COM, KOTA JAMBI - Petugas Dinas Kesehatan Kota Jambi bersama Sekda Kota Jambi Budidaya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah toko dan mini market di Kota Jambi.

Sidak tersebut guna memastikan produk sarden inpor yang dijual diduga mengandung cacing gilik. Produk tersebut merupakan makanan kaleng siap saji jenis sarden (ikan kemasan kaleng/red) merk Hoki, Famer Jack dan IO. Namun karena telah dilakukan penarikan pada sidak tim satgas pangan, Dinas Kesehatan dan Sekda Kota Jambi hanya menemukan sarden bermerk LSC.

Tim sidak mengambil sample produk tersebut guna dilakukan pemeriksaan di laboratorium. Sekda Kota Jambi Budidaya mengatakan sidak ini adalah upaya menindaklanjuti adanya temuan sejumlah produk sarden yang mengandung cacing. " Kita lakukan penyisiran di sejumlah tokoh dan mini market", ujar sekda, Sabtu (24/3/2018).

 Dikatakan, petugas dinas kesehatan telah mengambil sample (contoh/red) guna dilakukan pemeriksaan labor. Jika dipastika produk mengandung cacing, Pemerintah Kota Jambi akan melakukan penarikan produk dari pasaran.

Hingga berita ini diturunkan belum diketahui persis jenis cacing yang terdapat dalam produk tersebut. Namun pihak dinas kesehatan telah menginformasikan bahwa produk yang diambil sampelnya (LSC) tersebut positif mengandung cacing. (red/jt/asr)
Diberdayakan oleh Blogger.