Pelaksanaan UNBK Dilakukan Dengan Cara Bergantian

Ilustrasi saat pelaksanaan UNBK. foto ist
JAMBITERBIT.COM, MUAROJAMBI - Pada dasarnya pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMK Negeri 3 Muarojambi berjalan baik. Setidaknya 80 siswa berusaha keras menyelesaikan soal-soal ujian pada UNBK hari ke dua tersebut, Selasa (3/4/2018).

Dari jumlah itu 64 siswa SMK Negeri 3 dan 16 lainnya merupakan siswa titipan dari SMA Al-Faqih, yang masih satu kabupaten. SMK Negeri 3 berlokasi di Kecamatan, Taman Rajo, Kabupaten Muarojambi, Provinsi Jambi.

Sumber media ini mengatakan, pada hari kedua UNBK tersebut, mata pelajaran yang diujikan ialah matematika. UNBK tersebut dilaksanakan Pukul 07.30 sampai dengan selesai. Namun uniknya, karena kekurangan sarana dan prasarana penunjang di SMK Negeri 3, pelaksanaan UNBK dilakukan dengan cara bergantian.

Dari 80 siswa tadi harus dibagi waktu karena faslitas tak mencukupi. Waktu pertama pagi hari sekitar pukul 07.30 hingga 09.30 WIB, kemudian dari 10.30 hingga 12.30 WIB dan terakhir dari Pukul 14.00 sampai 16.00 WIB. "Rata rata dalam setiap sesi dilakukan UNBK sebanyak 25 hingga 30 siswa", ujarnya.

Demi keamanan pelaksanaan UNBK, sekolah tersebut dikunjungi Polisi. Alasannya, untuk menjaga situasi ujian tetap aman dan berjalan lancar. Kapolsek Marosebo IPTU I. B. Made Oka Wijaya mengatakan kegiatan petugas tersebut dilakukan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan siswa dalam melaksanakan UNBK. (red/kon/tba)
Diberdayakan oleh Blogger.