Walikota Jambi Membuka Garuda Indonesia Travel Fair

Walikota Jambi Sy Fasha saat berfoto bareng dalam acara pembukaan GAFT : foto istimewa
JAMBITERBIT.COM, KOTA JAMBI - Walikota Jambi Sy Fasha membuka Garuda Indonesia Travel Fair (GATF). Acara tersebut dilaksanakan di Pusat Perbelanjaan Jamtos Kota Jambi, Jumat (5/10/2018).

Hadir pada saat itu Waka Polda Jambi Brigjen Pol Ahmad Haydar yang sekaligus melakukan pemukulan gong tanda pembukaan, dan Kepala OJK Jambi Endang Nuryadin. Sebelumnya, pemukulan gong tersebut dijadwalkan dilakukan Walikota Jambi, namun oleh Walikota Jambi diserahkan kepada Waka Polda.

Walikota Jambi Sy Fasha mengatakan, pelaksanaan GATF ini berlangsung selama dua hari yakni 5 hingga 7 Oktober 2018. Dirinya juga mengaku belum mendengar ada maskapai penerbangan lain yang melaksanakan hal itu. GATF tersebut menurut Fasha, sangat bermanfaat karena banyak biro perjalanan juga yang sedang membuat agenda tahunan dan lain sebagainya.

"Saat ini Pemkot Jambi juga membuat kerjasama dengan beberapa perusahaan penerbangan," ujarnya.

Salah satu keuntungan bagi Pemkot Jambi, dengan tersediannya GAFT ini dapat menghemat perjalanan dinas. Fasha mengucapkan terimakasih kepada pihak penerbangan. General Manager (GM) Garuda Branch Office Jambi, Aryo Wijoseno mengatakan, pihaknya telah melaksanakan programini sejak 2009.

Tujuannya untuk meningkatkan perjalanan wisata menggunakan pesawat terbang dengan harga tiket yang bersaing. Bahkan sejak tahun 2015, hal ni dialksanakan dua kali dalam setahun. Alasannya terjadi peningkatan minat mesyarakat menggunakan GATF.

"Kami memberikan penawaran menarik seperti diskon spesial untuk pembelian tiket domestik internasional 69 destinasi domestik dan 22 destinasi internasional," pungkasnya.(die)
Diberdayakan oleh Blogger.