Populasi Sapi dan Kerbau di Jambi Sebanyak 212.324 Ekor
Ternak kerbau |
JAMBITERBIT.COM, BUNGO - Populasi sapi dan kerbau di Provinsi Jambi mencapai 212.324 ekor. Dari jumlah tersebut populasi sapi betina produktif sebanyak 59 ribu ekor dan 27,79 persen berpotensi dijadikan akseptor.
Demikian dijelaskan Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Provinsi Jambi, Ahmad Maushul di Bungo, Jumat (28/02/20).
Pada tahun 2017 lalu Ahmad Maushul menjelaskan, telah diluncurkan kegiatan khusus sapi dan kerbau induk sapi wajib bunting.
"Selama tiga tahun Provinsi Jambi telah melebihi target yang ditetapkan," ujarnya.
Sedangkan pada tahun 2020 menurut Ahmad Maushul, Provinsi Jambi diberi target akseptor IB sebesar 23 ribu ekor, jumlah kebuntingan 15.200 ekor dan jumlah kelahiran 13.680 ekor.
Sapi dan kerbau tersebut terus dilakukan pengecekan kesehatan secara terpadu dalam rangka program Sapi Kerbau Komoditas Andalan Negeri (Sikomandan).
“Pencapaian ini terus kami pacu. Petugas menelusuri ke peternakan-peternakan, mendata ternak yang bunting dan lahir, melalui IB maupun kawin alam, khususnya di kawasan kantong ternak di Provinsi Jambi,” jelas Maushul.
Sementara itu Wakil Bupati Bungo H. Safrudin Dwi Aprianto mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bungo akan terus bersinergi dalam mengembangkan peternakan di Kabupaten Bungo.
”Diversifikasi sangat penting baik dari segi perikanan, peternakan, pertanian, dan kerjasama ini akan terus berkesinambungan," ujarnya. (mar)
editor : rizalependi