Menyantap Stellar Dishes, Hidangan Kuliner di Hotel Bintang Lima
ist |
JAMBITERBIT.COM, JAKARTA -Di dunia kuliner dikenal istilah Stellar Dishes yang merupakan hidangan andalan atau hidangan superstar dari sebuah hotel maupun restoran berkelas.
Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan menjadi salah satu hotel berbintang lima di Jakarta yang memiliki Stellar Dishes. Setidaknya, terdapat tujuh Stellar Dishes yang dihadirkan Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan, tepatnya di Asia Restaurant.
Ketujuh menu tersebut diangkat oleh Asia Restaurant selama November-Desember 2019 dengan menggunakan bahan dan teknik yang mumpuni. Sehingga menghasilkan sajian kuliner yang khas dengan citarasa otentik. Penasaran menu apa saja?1. Nasi Uduk
Menjadi menu andalan khas Betawi, Nasi Uduk dimasak dengan santan untuk memberikan rasa gurih. Disajikan dengan bihun goreng, dendeng sapi, telur pindang, dan jengkol balado.
2. Rawon
Berasal dari Surabaya, Jawa Timur, kuliner yang satu ini begitu unik dengan menggunakan keluak sebagai bahan utama kuahnya. Sehingga memiliki warna kuah yang hitam dengan rasa nutty yang khas.
3. Bakso wagyu
Sepertinya tidak ada yang mampu menolak citarasa bakso sebagai salah satu street food. Dibawa sebagai salah satu di hotel berbintang, bakso ini dibuat dengan menggunakan wagyu untuk memberikan tekstur dan rasa yang unik. Disajikan dengan kuah kaldu sapi yang segar.
4. Fresh Teppanyaki
Teppanyaki
menjadi gaya memasak ala Chef di Jepang yang menarik perhatian. Kamu
bisa memilih sendiri bahan makanan yang ingin dimasak, dari ayam hingga
sapi, untuk dimasak secara langsung di depan para tamu.
5. Homemade Pasta
Pasta
menjadi salah satu kuliner Italia yang banyak diminati orang Indonesia.
Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan membuat sendiri pasta yang hendak
diolah. Mulai dari spagetti, fusili, dan masih banyak lagi.
6. Sushi
Sementara dari Jepang, Sushi menjadi menu yang tidak boleh dilewatkan. Dengan nasi yang dibungkus menggunakan nori bersamaan dengan seafood, sayuran, dan buah tropikal seperti alpukat.
7. Kue Cendol
Diperkenalkan pada 2017, kue cendol terinspirasi dari es cendol yang dibuat dari tepung beras, santan, dan gula merah. Namun di sini, diubah menjadi kue pandan dengan mousse kelapa dan jeli gula aren.
6. Sushi
Sementara dari Jepang, Sushi menjadi menu yang tidak boleh dilewatkan. Dengan nasi yang dibungkus menggunakan nori bersamaan dengan seafood, sayuran, dan buah tropikal seperti alpukat.
7. Kue Cendol
Diperkenalkan pada 2017, kue cendol terinspirasi dari es cendol yang dibuat dari tepung beras, santan, dan gula merah. Namun di sini, diubah menjadi kue pandan dengan mousse kelapa dan jeli gula aren.
sumber : fimela.com