Harga Bumbu Masak di Jambi Naik Dua Kali Lipat
Jualan bumbu masak. foto jambiterbit.com |
JAMBI - Harga sebagian bahan bumbu dapur di Jambi naik. Sebelumnya harga bumbu dapur jenis kunyit hanya Rp15 ribu per kilogram (kg) naik dua kali lipat menjadi Rp 30 ribu/kg.
Harga jahe Rp 50 ribu/kg sebelumnya Rp 30/kg dan harga kencur Rp 50 ribu/kg sebelumnya hanya Rp 30 ribu/kg. Selain itu harga gula merah Rp 15 ribu/kg naik menjadi Rp19 ribu/kg.
"Kalau harga jahe merah dan jahe gajah atau jahe putih harganya sama Rp50 ribu/kg," ujar Adi (28) pedagang toko kelontong di Kelurahan Talangbakung, Jambi, Senin (30/03/20).
Kenaikan harga sebagian rempah-rempah ini menurut Adi sejak sebulan terakhir. Dia menduga penyebabnya karena kurangnya curah hujan sehingga hasil panen petani berkurang. Padahal bahan ini setiap hari dibutuhkan.
"Saya tidak tahu kalau untuk obat, saya tahunya ini bumbu masak, dan bisa juga dijadikan sebagai bahan campuran minuman jamu gendong," sebutnya.
Adi mengatakan dirinya mendapatkan rempah-rempah ini dari petani. Biasanya diantar dengan karung.Tapi tidak setiap hari, dia pun mengambil seperlunya.
"Sebab kalau distok terlalu banyak, takut rusak, karena kalau lama dipendap sebagian ada yang busuk dan tak laku dijual," tutur Adi.
Kenaikan harga bumbu dapur ini juga dirasakan Meri (39) ibu rumah tangga (IRT) di Jambi. Menurutnya, memang harga sekarang tidak seberapa, tapi kalau membeli banyak, lumayan terasa lebih mahal.
"Tidak berat dengan harga itu, tapi karena bumbu dapur ini digunakan setiap hari, bisa juga mengurangi uang belanja untuk kebutuhan yang lain," ujarnya.
Bahan kebutuhan pokok lain menurut Meri, ada juga yang harganya naik. Seperti gula pasir yang biasanya hanya Rp 12 ribu/kg sekarang Rp 17 ribu/kg. Minyak sayur Rp 11 ribu naik menjadi 13.500/ kg.
Kenaikan juga terjadi pada harga telur ayam broile yang biasanya Rp 1.500 per butir saat ini naik Rp 5000 per tiga butir.
"Ini harga eceran di toko kelontong, entah kalau di pasar induk. Sebenarnya sama saja, kan ke pasar juga pakai ongkos mobil angkot ," tandasnya.
Berdasarkan pantauan media ini, harga ikan tidak mengalami kenaikan secara signifikan. Saat ini ikan patin dan ikan lele Rp 22 ribu/kg, hanya naik sedikit dari harga biasa Rp 20 ribu/kg. Harga ikan nila Rp 35 ribu/kg sebelumnya hanya Rp 32 ribu/kg.
Kemudian bawang merah dan bawang putih sebelumnya Rp 25 ribu/kg saat ini di tokoh kelontong naik menjadi Rp 35 ribu/kg untuk bawang merah dan Rp 42 ribu/kg untuk bawang putih. (ref)
Sumber : beritaterbit.com