Keren, Mahasiswa UBSI Kembangkan Aplikasi ‘SELAMAT” untuk Warga Karawang


KERAWANG - Kolaborasi Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) dengan masyarakat kembali terjalin. Kali ini UBSI mengirimkan tiga mahasiswa Program studi Sistem Informasi (Prodi SI) antara lain Rizky Agusta, Rizki Ratnasari, dan Ilham Nuruddin Aziz yang telah diberikan tantangan untuk mengembangkan Sistem Informasi Layanan Masyarakat di Kelurahan Adiarsa Barat, Karawang.

Rizky Agusta mengatakan bahwa mereka membutuhkan waktu dua bukan untuk mendapat informasi dan data yang digunakan untuk pengembangan Sistem Informasi Layanan Masyarakat di Kelurahan Adiarsa Barat, Karawang.

“Output dari riset ini untuk mengetahui prosedur berbagai layanan masyarakat, aplikasi yang diberi nama SELAMAT (Sistem Layanan Masyarakat Terpadu), pembuatan buku tutorial yang membahas analisa kebutuhan sistem, rancangan database, dan pembuatan user interface,” ungkap Rizky, Rabu (15/7/2020).

Sesuai dengan prosedur, mahasiswa harus mempresentasikan karyanya sebagai bentuk tanggung jawab selama riset. Tepat pada (08/07) mahasiswa mempresentasikan aplikasi SELAMAT.

Saat mempresentasikan aplikasi SELAMAT, ketiga mahasiswa memaparkan bahwa aplikasi ini sebagai dedikasi dalam membantu layanan terhadap masyarakat di antaranya pengajuan kartu tanda penduduk (KTP), pengajuan kartu keluarga (KK), pengajuan surat keterangan usaha, pengajuan surat keterangan kematian, pengajuan surat keterangan tidak mampu.

Melalu aplikasi ini, layanan masyarakat dapat dilakukan selama 24 jam, masyarakat tidak perlu menunggu berhari-hari atau antri di kelurahan, karena aplikasi ini memberikan notifikasi secara langsung kepada masyarakat melalui email terkait berbagai pengajuan yang dilakukan, dan tentunya data pribadi masyarakat terlindungi melalui layanan security system.

Selain itu, Ifan Christianto selaku Lurah Kelurahan Adiarsa Barat, Karawang mengungkapkan, kelurahan memberikan kesempatan kepada para pelajar maupun mahasiswa melakukan praktik kerja lapangan sebagai media pembelajaran dunia nyata dan tentunya sebagai implementasi mata pelajaran atau mata kuliah yang dipelajarinya.

“Data dan informasi yang diperoleh dari kelurahan menjadi referensi dalam menentukan kebutuhan user, rancangan sistem layanan masyarakat, desain dan implementasi database, serta aplikasi utuh yang dapat mengintegrasi layanan masyarakat di kelurahan Adiarsa Barat Karawang,” Tegas Ilham.
Ketua Program Studi Sistem Informasi UBSI, Sriyadi menyambut baik apa yang sudah dilakukan ketiga mahasiswa di tengah new normal tetap semangat belajar dan menghasilkan suatu karya atau produk yang berguna dimasyarakat.

“Prodi akan mengembangkan buku tutorial bekerja sama dengan penerbit nasional, dan tentunya dalam waktu dekat HKI aplikasi SELAMAT akan segera diurus. Kemampuan mahasiswa dalam menghasilkan aplikasi seperti SELAMAT menunjukan mahasiswa Program Studi Sistem Informasi UBSI senantiasa siap beradaptasi di era transformasi digital yang semakin massif,” tuturnya.

Lebih lanjut Sriyadi juga mengatakan bahwa kampus UBSI memiliki BSI Inovation Center (BIC) yang berupaya untuk terus membantu mahasiswa UBSI mengembangkan inovasi-inovasi kreatifnya dengan melakukan pendampingan terhadap mahasiswa-mahasiswa UBSI dalam mengembangkan inovasi-inovasinya.(safari)

sumber : harianterbit.com
Diberdayakan oleh Blogger.